Saturday, March 10, 2012

Wanita Yang Cakap Lebih Berharga Daripada Permata

Ketika melewati depan penjara Cipinang, saya sedikit dikejutkan dengan pemandangan didepan motor saya. Seorang kondektur metromini berjilbab alias kondektur wanita.


Sebelum-sebelumnya saya sempat menyaksikan kondektur wanita. Tapi kali ini lebih spesial, karena berjilbab. Artinya, bukan wanita yang kasar punya (dugaan saya saja atawa judge the book by the cover). Dan soal wanita menjadi pekerja diranah pria, bukan hal aneh. Supir busway pun banyak yang wanita.

Di dalam ajaran kristen, wanita yang bekerja adalah baik. Terkait dalam hubungan suami istri, istri yang bekerja dibidang yang dianggap adalah pekerjaan kasar, seharusnya tidak usah dipandang sebelah mata atau dianggap remeh ataupun dilarang, karena bekerja dibidang apapun, asalkan halal, Tuhan senang.

Dalam amsal 31:10-13, disebutkan wanita yang cakap lebih berharga daripada permata:

31:10 Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata.
31:11 Hati suaminya percaya kepadanya, suaminya tidak akan kekurangan keuntungan.
31:12 Ia berbuat baik kepada suaminya dan tidak berbuat jahat sepanjang umurnya.
31:13 Ia mencari bulu domba dan rami, dan senang bekerja dengan tangannya.
--

Jadi, berbahagialah suami dari si kondektur metromini karena dia memiliki istri yang baik.

No comments:

Post a Comment