Pindah ke kantor baru memang banyak syaratnya. Kalau saya yang ditanya, saya akan memilih kantor yang:
1. tidak kering alias banyak karyawatinya.
2. gedung bertingkat dan dipusat kota supaya orang gampang tahu, "ooooh... Iya, iya."
3. Banyak liftnya biar ga ngantri.
4. Tempat makan murah = deket.
Ketika masih cari-cari kerjaan, saya pernah kedapatan kantor yang bertempat disebuah ruko, lantai 4, sepi orang dan kalau cari makan rada susah. Kantornya lumayan berprospek, tapi terlalu selektif memilih calon karyawan. Oh, prospek, artinya belum stabil-stabil amat. Isinya anak muda semua. Yang jadi bahan pertimbangan adalah kantornya yang terlalu sedikit untuk bisa dilihat. Kalau mau cucimata: susah. So, saya sudah ga pikirin lagi perusahaan tersebut (walaupun memang tidak dipanggil juga, hehehe...)
Ada lagi perusahaan yang hampir mirip. Perusahaan besar, sebuah perusahaan asuransi mobil yang cukup terkenal. Tapi saya juga menampik ketika saya harus ke ruangan IT, saya harus naik tangga 4 lantai! Disatu sisi, bagus sekali untuk memperkecil perut. Disisi lain, kalau tiap hari begini, bah... ga banget deh. Belum lagi lokasinya juga tidak memungkinkan untuk cari makan siang yang ramai. Dan karyawan yang bekerja disitu mayoritas memesan katering. Weleh, kalau enak sih ga masalah, tapi kalau kateringnya ga enak: lagi, ga banget deh.
No comments:
Post a Comment